
Jamaah haji Kloter terakhir atau Kloter 13 Debarkasi Banjarmasin, Kalimantan Selatan tiba di Tanah Air setelah melaksanakan ibadah haji 2025 di Tanah Suci Makkah dan Madinah Arab Saudi.
Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Banjarmasin, Kalsel H Muhammad Tambrin di Banjarbaru, Selasa, menyampaikan, Kloter terakhir berisi jamaah haji gabungan dari beberapa kabupaten/kota di Kalsel tersebut tiba di Bandara Syamsudin Noor, hari ini pukul 19.50 WITA.
“Jamaah haji Kloter terakhir Debarkasi Banjarmasin ini sebanyak 425 orang dan petugas haji,” ujarnya.
Menurut dia, kedatangan jamaah haji Kloter 13 ini mengakhiri fase pemulangan jamaah haji gelombang kedua dari Madinah, Arab Saudi.
Diungkapkan dia, jamaah haji Debarkasi Banjarmasin yang sudah berada di Tanah Air sebanyak 5.487 orang dengan petugas haji.
Hingga kini terdata sebanyak 13 jamaah haji Debarkasi Banjarmasin yang wafat, yakni sebanyak 12 wafat di Arab Saudi dan satu wafat di pesawat dalam perjalanan pulangan ke Tanah Air.
“Jumlah jamaah haji wafat tersebut, yakni asal Kalsel sebanyak tujuh orang dan asal Kalteng sebanyak enam orang,” katanya.
Sebagaimana diketahui, pelaksanaan haji 2025 di Embarkasi/Debarkasi Banjarmasin memberangkatkan jamaah haji dari Provinsi Kalsel dan Kalteng, yakni, sebanyak 3.841 jamaah berasal dari Kalsel dan sebanyak 1.609 jamaah dari Kalteng.
Dia pun menyampaikan rasa syukur pelaksanaan ibadah haji berjalan lancar dari keberangkatan hingga kepulangan sampai akhir ini.
Menurut dia, keberhasilan operasional haji 2025 ini berkat kerja sama semua pihak, dari pemerintah provinsi, Angkasa Pura, Balai Karantina Kesehatan, Imigrasi, Bea Cukai hingga pemerintah kabupaten/kota.
“Keberhasilan ini adalah kerja sama dan kekompakan semua, moga seluruh jamaah haji mendapatkan haji mabrur,” ujarnya.